Rutinitas Gowes Pagi


 Rutinitas Gowes Pagi

 
Pantai Pasir Putih , PIK 2

Gocapan atau "Gowes cari sarapan" adalah moto kami ketika  pergi bersepeda bersama. Meskipun kondisi masih dalam keadaan pandemi , tetapi untuk beraktifitas seperti olahraga di luar masih bisa dilakukan . Dari situlah kami memiliki ide untuk bersepeda bersama keliling Jakarta dan sekitarnya. Bangun pagi dan meng-gowes sepeda adalah rutinitas yang biasa kami lakukan setiap Sabtu pagi. Meskipun terkadang rasa ngantuk dan lelah menghadang , tetapi kami tetap bersemangat untuk berkumpul dan memulai petualangan.

Sebelum berangkat , kami selalu berkumpul di tempat yang sudah kami sepakati sebagai titik kumpul . Sembari menunggu , saya selalu menyempatkan untuk memeriksa sepeda terlebih dahulu. Hal ini agar sepeda yang dipakai nanti sudah dalam kondisi aman dan mengurangi resiko kecelakaan selama di perjalanan. Kami selalu memulai kegiatan lebih pagi bahkan ketika matahari belum terbit sepenuhnya. Pagi hari adalah saat dimana udara akan terasa lebih sejuk dan panas matahari masih dalam kondisi yang bersahabat.

Gocapan nasi uduk dulu 😋

Kami selalu menetapkan tujuan lokasi yang akan dituju sehari sebelum kegiatan besepeda dimulai. Kami selalu berdiskusi mengenai tempat yang belum pernah kami kunjungi. Terkadang kami mencoba tempat - tempat yang lebih jauh , meskipun masih dalam wilayah sekitaran Jakarta , tetapi apabila di tempuh dengan sepeda lumaya memakan waktu dan tenaga. Akan tetapi , perasaan lelah dan jauhnya perjalanan tidak menjadi masalah bagi kami karena bersepeda dan menjelajah tempat baru memang sudah menjadi hobi kami bersama.

Stadion Celora Bung Karno

Sembari menikmati perjalanan ,  kami selalu menyempatkan diri untuk mampir dan berhenti sejenak di sebuah warung atau tempat makan hanya sekedar untuk  beristirahat ataupun mencari sarapan. Momen - momen inilah yang membuat kami selalu betah sepedaan setiap Sabtu , karena selain bersepeda dan mencari sarapan (sesuai moto "Gocapan"😂😂)  kami juga senag bertukar cerita seperti mengenai masalah sekolah online , berita yang lagi hits , ataupun sekedar bercanda dan menikmati waktu istirahat. 

Gocapan nasi bungkus deket Bundaran HI

Sungguh sangat menyenangkan bisa memiliki komunitas bersama teman - teman satu hobi. Disini kami tidak perlu malu atau takut untuk mengekspresikan diri kami apa adanya. Meskipun kami dari berbagai macam latarbelakang yang berbeda-  beda , tetapi tidak menjadi suatu halangan bagi kami untuk tetap kompak . Dengan perbedaan yang ada diantara kami , justru membuat kami dapat belajar untuk menghargai dan saling menolong satu sama lain.

Semoga cerita ini bisa menghibur dan bermanfaat bagi siapapun yang membacanya.

Salam Gocapan

"Gowes Cari Sarapan"😋😂😁


Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Menjelajahi Kota Malang dengan Sepeda Kesayangan

Mendaftar Resimen Mahasiswa